Monday 20 June 2016

API untuk cek perkiraan berangkat haji

Selamat malam sobat blogger, apa kabarnya? semoga semuanya pada sehat ya? hehee. Setelah sekian lama gak ngeblog (akibat kurang piknik) akhirnya sekarang ane mau sharing API untuk cek perkiraan berangkat haji. Mungkin ada yang membutuhkan yang sedang mencoba CURL dan grabbing. Berikut penjelasan singkatnya:
API ini dibuat dengan menggrab  dari situs resmi kementrian agama, berhubung belum ada APInya jadi saya grab kesana. jadi asumsinya selama server disana hidup dan atau belum ganti prosedur request dan response berarti API ini masih bisa digunakan. Data yang diambil sudah diparsing dan outputnya berupa json. Berikut penampakannya:

Berhubung ane belum pasang highlighter langsung aja download source codenya download

Tuesday 12 April 2016

Membuat fungsi login dengan postgresql, code igniter, bootstrap dan jQuery ajax part 2

Artikel ini merupakan lanjutan dari artikel sebelumnya Membuat fungsi login dengan postgresql, code igniter, bootstrap dan jQuery ajax . So kalo anda belum baca artikel sebelumnya silahkan tutup dulu halaman ini dan baca yang part 1-nya.
Sebelumnya kita telah menguji koneksi postgreSQL ke server Code Igniter (baca: CI), sekarang pada tabel users tekan keyboard f12 untuk masuk ke SQL editor dan input dengan query daibawah ini:


Execute query tersebut dengan menekan f9 atau klik icon play berwarna hijau. Dengan itu kita sudah memiliki satu record user yang akan digunakan untuk login.
Sekarang kita buat beberapa controller yang mendukung sistem ini, sebelumnya kita buka file routes.php di folder config CI dan rubah:
  • $route['default_controller'] = 'welcome'; menjadi $route['default_controller'] = 'dashboard';
Sekarang buat 1  buah controller (folder kerja/application/controllers) dengan nama Dashboard.php yang berisi:
kemudian buat controller Login.php dengan isi:

setelah itu buat view(folder kerja/application/views) dengan nama login.php, dan berisi:
sampai sini kita sudah punya tampilan login, coba cek di web browser anda, beginilah seharusnya penampakannya

Sekarang buat file bernama app.login.js dan simpan di folder assets/dev/js/
sampai sini dulu pertemuan kita, di part selanjutnya mungkin akan menjadi part terakhir. see u in the next part (^_^)

Fix Account Picture Error di windows 10

Menambahkan picture account merupakan pilihan yang biasa orang akan lakukan ketika telah menginstall sistem operasi windows. Bagi anda yang baru menggunakan Windows 10 dan mendapatkan masalah seperti gambar dibawah ini, saya akan menjelaskan bagaimana cara memperbaiki permasalahan tersebut.
Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah pastikan windows 10 anda sudah teraktivasi, kalo belum aktivasi terlebih dahulu windows anda.
Kedua buat system restore point terlebih dahulu untuk berjaga-jaga jika ada hal yang tidak diinginkan.
sekarang buka windows explorer, dan pada adress bar ketik C:\ProgramData\Microsoft\Windows dan enter kemudian cari folder bernama SystemData

rename file tersebut contohnya menjadi SystemData.Old (note: anda membutuhkan akses administrator untuk memodifikasi folder).
Setelah itu restart PC dan coba ubah picture account kembali.

Sunday 10 April 2016

Membuat fungsi login dengan postgresql, code igniter, bootstrap dan jQuery ajax

Login merupakan fungsi penting yang harus dibuat untuk develop aplikasi server-side agar sistem dapat memverifikasi pengguna yang memang memiliki akses untuk masuk ke sistem tersebut. Pada artikel ini saya akan menulis cara mengenai membuat fungsi login dengan perlengkapan seperti yang ada dijudul.
Sesuai dengan judulnya sebelum memulai kita memerlukan perlengkapan tempur seperti diatas:
Setelah semua itu siap untuk instalasi code igniter untuk yang baru pertama kali mungkin artikel saya sebelumnya dapat membantu membuat folder kerja dengan code igniter, sedangkan dalam kasus ini saya menggunakan postgresql manager untuk mengelola database dapat juga dilihat diartikel sebelumnya Membuat database di postgresql menggunakan EMS SQL Manage for PostgreSQL (diasumsikan database juga telah dibuat: caranya ada di artikel tersebut).
Langkah selanjutnya copy hasil extract file bootstrap yang sudah di download ke folder kerja kita begitu juga dengan jquery.js yang telah didownload.
untuk membuatnya lebih rapi struktur folder saya seperti ini

=> folder kerja
==> file code igniter (folder application, system, index.php)
==> assets
===> bootstrap (folder css, fonts, js)
===> dev (foldder js) //file jquery.js ditaruh ddalam folder ini
Setelah itu untuk membuat url lebih user-friendly kita hilangkan index.php dalam struktur urlnya, caranya dapat dilihat di artikel ini Menghilangkan index.php dari Url
Oke, saya pikir persiapannya sudah cukup, sekarang saatnya turn back crime :D

Pertama kita buat tabel untuk menghandle urusan login buka SQL Lite manager, double klik database yang telah dibuat dropdown schemas -> public dan klik kanan pada table pilih new table
kemudian isikan nama tabel dan pilih tab menu fields seperti gambar dibawah ini:
kemudian buat fields sperti gambar dibawah dan click compile (icon bergambar petir)
setelah selesai membuat tabel sekarang kita buka folder kerja/application/config/database.php untuk konfigurasi koneksi code igniter dengan postgresql.

sekarang load library database, buka file di folder kerja/application/config/autoload.php

sekarang coba akses folder kerja di web browser kalo koneksi berhasil maka akan tampil
kalo mengalami Fatal error: Call to undefined function pg_connect() seperti ini coba lihat artikel saya sebelumnya Mengatasi Call to undefined function pg_connect() .
Wah gak terasa sudah sepanjang ini, untuk sesi ini mungkin cukup sekian dan akan dilanjut di part 2 :D.

Saturday 9 April 2016

Membuat database di postgresql menggunakan EMS SQL Manage for PostgreSQL

Membuat database dapat dilakukan dengan command tentunya ini membutuhkan kemampuan lebih untuk melakukannya, untuk mempermudah dalam pengelolaan database terdapat aplikasi yang menyediakan graphic user inteface untuk database administrator agar mempermudah kita dalam melakukan pengolahan database. Pengembang aplikasi menyediakan database administrator sesuai dengan database driver yang digunakan salah satunya EMS SQL Manager for PostgreSQL.
Sebelum membuat dengan SQL manager tentunya harus mengunduh EMS SQL manager disini. setelah selesai mendownload lakukan penginstalan seperti biasa.
Setelah selesai buka aplikasi SQL ManagerLite for PostgreSQL dan kita dapat memulai artikel ini sesuai dengan judulnya. :D
halaman awalnya dapat dilihat seperti gambar diatas, untuk membuat database baru klik icon seperti yang dilingkari merah.
ketik nama database sesuai dengan kebutuhan, jangan lupa centang register after creating (kalo tidak database tidak akan tampil).
host name isikan dengan localhost jika anda ingin membuat di komputer lokal, port defaultnya 5432, username default: postgres, password sesuai yang anda input saat penginstallan. setelah itu klik next.
gambar diatas satu ini sifatnya optional, anda bisa mengosongkan semuanya dan next, jika encoding dikosongkan SQL Manager akan memberi peringatan agar lebih baik menggunakan encoding dan jika owner dikosongkan maka akan otomatis terset default yaitu postgres.

klik run dan tampilan terakhirnya merupakan preview pengaturan anda pilih ok saat tampilan preview tersebut muncul.
Selesai, sekarang lihat disidebar database yang baru kita buat telah tersedia.
jika ada pertanyaan terkait artikel ini atau mengenai postgre dapat ditanyakan di form komentar :D

Saturday 26 March 2016

menjalankan modul apache dan mysql otomatis ketika windows start up

Bagi kalian pengguna tools xampp, bukankah kalian telah membuang sekian waktu kalian untuk membuka xampp-control dan run modules yang avalaibe kan?. Oleh karena itu disini saya mau share mengenai cara menjalankan modules secara otomatis ketika windows start up.
Pertama-tama jalankan xampp-control.exe. lokasinya berada di C:/xampp.
  • Pilih menu config pada xampp
  • Checklist pada group autostart of modules 
Sampai langkah ini modules sudah berjalan otomatis akan tetapi kita masih perlu membuka xampp-control untuk dapat melakukannya.

Nah berikutnya  buka run dengan menekan Windows + R dan ketik shell:startup kemudian enter, hal itu merupakan cara cepat mebuka folder startup yang ada di C:\Users\anonymous\AppData\Roaming\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs\Startup.  Kemudian copy xampp-control.exe ke dalam folder tersebut.
sekarang anda tidak perlu repot-repot membuka file xampp-control.exe dan menjalankan modules yang ada di xampp kembali.

Wednesday 23 March 2016

Menghilangkan index.php dari Urls

Pada artikel kali ini saya akan menulis mengenai cara menghilanglan index.php dari urls. masih ingat tutorial sebelumnya Membuat folder kerja dengan code igniter, disitu url yang kita akses adalah localhost/nama_folder_kerja/index.php/welcome. Terlalu panjang bukan? tentunya agar lebih user-friendly itu dapat dibuat menjadi localhost/nama_folder_kerja/welcome.
Caranya adalah dengan membuat file .htaccess dan simpan file sejajar dengan file index.php di folder kerja. dan pada .htaccess isikan baris code ini:


 kalau sudah coba akses kembali controller welcome tanpa menggunakan index.php.
Trust me, it's work (^_^)



Sunday 13 March 2016

konfigurasi vhost untuk custom domain di server lokal windows

Untuk para pengembang web aplikasi mungkin hal ini bukan menjadi sesuatu hal yang asing, dimana kita tidak perlu mengakses folder kerja dengan url localhost/folder_kerja. konfigurasi vhost memungkinkan kita mengakses folder kerja yang kita buat dengan domain yang kita inginkan, hal ini tentunya membuat kita terlihat lebih profesional. :D
hal pertama yang perlu kita lakukan adalah dengan mengedit file hosts yang berada di C:\Windows\System32\drivers\etc. Buka file tersebut menggunakan text editor dan tambahkan kode seperti gambar dibawah:


Pada bagian new setting anda dapat memasukkan custom domain sesuai dengan keinginan anda. Sampai step ini anda dapat mencoba menjalankan apache dan mencoba custom domain yang telah dibuat, akan tetapi hasilnya anda akan diredirect ke localhost/xampp, belum ke folder kerja.
Langkah berikutnya adalah dengan mengedit file httpd-vhost.conf yang berada di E:\xampp\apache\conf\extra [note: sesuaikan dengan tempat anda menginstall web server]

tambahkan kode seperti baris yang bertanda border merah dengan catatan pada baris serverName sesuaikan dengan custom domain yang telah kita buat sebelumnya, dan documentRoot merupakan tempat folder kerja yang akan kita akses.
setelah langkah tersebut sekarang coba jalankan apache dan akses custom domain di browser kesayangan anda.

Saturday 12 March 2016

Membuat Folder Kerja dengan Code Igniter

Bagi sobat blogger dan pengembang web application dengan php native yang mau bermigrasi ke Object Oriented Programming dan menggunakan Code Igniter mungkin artikel ini dapat membantu.
Diasumsikan bahwa di komputer lokal telah tersedia web server seperti Apache, disini saya menggunakan Xampp sebagai tools yang telah mempackage hal tersebut didalamnya.
pertama-tama tentu kita harus menyediakan folder framework Code Igniternya yang dapat diunduh di:
Situs resmi code igniter
Saat tulisan ini dibuat versi terakhir adalah 3.0.5, unduh Code Igniter (CI) kemudian extract file.
akan ada beberapa file dan folder yang tersedia disana.
file dan folder yang digunakan untuk pengembangan adalah:
folder application: tempat dimana kita dapat memanipulasi file sesuai dengan kebutuhan kita
folder system: tempat dimana framework code igniter (saran: jangan merubah apapun disini terkecuali sudah paham betul dengan struktur CI)
file index.php: file yang tentunya harus ada karena file tersebut yang pertama di eksekusi
Pindahkan 3 item tersebut ditempat folder kerja web server, dalam kasus saya E:/xampp/htdocs/folder_anda
setelah dipindahkan jalankan apache dan coba akses folder kerja di browser kesayangan anda.

Kalau anda menemui tampilan tersebut berarti CodeIgniter sudah siap untuk digunakan.
Hal yang pertama diakses adalah Controller Welcome, pengaturannya dapat dilihat di folder_kerja/application/config/routes.php
sekian dulu artikel ini semoga dapat menjadi manfaat bagi orang lain (^_^), kalau ada yang mau ditanyakan silahkan isi form komentar

Friday 11 March 2016

Mengatasi Call to undefined function pg_connect()

Dalam masalah ini saya menggunakan tools xampp dan mencoba koneksi ke postgresql driver.
kalau masih dalam settingan default dan anda mencoba untuk mengakses halaman anda di localhost, tentunya anda akan menemukan permalahan ini:

Fatal error: Call to undefined function pg_connect()

Masalah ini disebabkan karena library pg (baca: postgre) belum ditemukan oleh server lokal, untuk itu perlu tambahan konfigurasi untuk mengaktifkannya.
Langkah pertama cari file php.ini.

  • karena saya menggunakan xampp dan saya menginstallnya di partisi E:/, maka file tersebut berada di: E:/xampp/php/ 
  • cari baris kode yang berisi extension=php_pdo_pgsql.dll atau extension=php_pgsql.dll dan hilangkan tanda ';' agar kode terexecute. [*note: anda dapat googling mengenai perbedaan pdo dan non-pdo]
  • restart apache, dan coba kemudian akses kembali folder kerja anda. 
  • Seharusnya langkah itu sudah selesai, tetapi kalau saat start apache kalian menemukan masalah seperti diatas, maka ada 1 step tambahan kembali. [*note: error tersebut terjadi karena library postgre belum ada di apache.
  • Cari file libpq.dll, pada kasus saya itu berada di E:/xampp/php/
  • terakhir letakkan di E:/xampp/apache/bin
Coba restart kembali apache dan akses folder kerja anda. Semoga membantu (^_^)